Minggu, 27 Oktober 2013

Mengapa Fisika ???

Sebenarnya apakaj ilmu fisika itu? Secara sederhana Fisika adalah ilmu yang mempelajari gejala-gejala alam dan benda-benda mati. Bahkan perkembangan ilmu fisika saat ini sudah merambha ke banyak bidang teknologi. Ilmu Fisika berkembang karena didorong oleh adanya rasa ingin tahu yang sellau ada dalam diri kita. Anak-anak memiliki rasa ingin thau yang sangat tinggi, kadang anak banyak mengajukan pertanyaan yang berkaitan dengan benda-benda di sekitar mereka tetapi sulit untuk kita jawab. misalnya, “mengapa langit berwarna biru?”. Apa yang kita pandang dan kita dengar merupakan sumber-sumber pertanyaan yang diperoleh dari rasa ingin tahu manusia.
Albert Einstein merupakanilmuwan Fisika yang menciptakan rumus Relativitas
Albert Einstein
Seorang ilmuwan berusaha untuk mengetahui bagaimana sesuatu terjadi atau berlangsung untuk kemudian meramalkan yang terjadi sesudahnya. Ilmuwan di bidang-bidang sosial berkaitan dengantingkah laku sekelmpok masyarakat, seorang ahli biologi berkecimpung dengan dunia organisme, seorang ahli kimia bergelut dengan kombinasi atom-atom.
Lalu bagaimana dengan seorang ahli Fisika? Fisika berhubungan dengan sifat dan susunan zat dan interaksinya. Fisika berhubungan dengan sifat yang fisis, yaitu benda-benda yang nyata dan dapat diukur dengan alat ukur bsik dari sebuah inti atom yang sangat kecil sampai pada jagat raya yang sangat luas ini.
Mengapa kita harus belajar Fisika?Untuk menjawab pertanyaan tersebut, ada baiknya kita renungkan terlebih dahulu berbagai kemajuan dan perubahan di dalam lingkungan manusia sejak ditemukannya alat-alat seperti radio, televisis, kulkas, kipas angin, mobil, pesawat terbang, sepeda motor, mesin, jet, komputer dan lain-lain.Mengapa manusia menciptakan alat-alat secanggih tersebut ? Tentu saja karena kerja keras para ilmuwan kita yang telah menciptakkan atau menemukan alat-alat tersebut. Tentu akan banyak yang sependapat apabila semua alat tersebut merupakan penerapan dari teori-teori yang ada dalam ilmu fisika. Jadi belajar fisika amatlah penting.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar